Sintang,Kapuasrayatoday.com -
Komandan Korem 121/Abw Brigjen TNI Ronny, S.AP pada Jum'at (5/6) berbagi kasih dengan ratusan masyarakat Sintang yang terdampak covid - 19, jumat berkah dikemas dalam acara makan bersama di kediaman dinas Danrem 121/Abw Jalan Merdeka Sintang.
Kesempatan itu Danrem 121/Abw didampingi sang istri, sebagai ketua Persit Candra Kirana Koorcab Rem 121 PD XII/Tpr Ibu Rissa Ronny dengan membagikan masker dan sarapan pagi.
Danrem 121/Abw Brigjen TNI Ronny mengaku senang dapat berbagi kasih dan makan bersama masyarakat Sintang.
"Saya merasa senang bisa sarapan bareng dengan masyarakat Sintang yang terdampak Covid 19,"ucapnya.
Tampak tidak ada sekat antara Danrem yang baru menjabat di Korem 121/Abw satu bulan lebih itu sudah banyak hal kegiatan sosial yang dibuatnya untuk memperhatikan masyarakat dibawah daerah teretorialnya,mulai berbagi sembako,masker nasi kotak dan lain lain.
"Ya kita kan asalnya dari rakyat ya harus merakyat dong,kemanunggalan TNI/Rakyat harus kita jaga dan giat ini kita lakukan secara kontinyu ,"ungkap Brigjen TNI Ronny
Sementara Ketua Persit Kartika Candra Kirana Koorcab Rem 121 PD XII/Tpr Ibu Rissa Ronny mengatakan sejak H-5 lebaran pihaknya sudah gencar melakukan giat sosial hal ini giat dilakukan sejalan dengan program pusat dan sebagai istri prajurit.
"Dari awal Ramadhan sampai menjelang lebaran setiap hari kita selalu membagikan sembako, nasi kotak dan masker, sebagai wujud perhatian kita terhadap rakyat yang terdampak Covid 19 di wilayah teretorial Korem 121/Abw,"tuturnya.
Lebih lanjut dikatakanya bahwa pihaknya hanya libur Dua hari saja saat lebaran kemudian dilanjutkan kembali giat sosial tersebut secara rutin dengan Jum'at berkah.
"Kami hanya libur dua hari saat lebaran saja dan saat ini sudah berlangsung kembali dengan konsep Jum'at Berkah ,giat ini bakal kami gelar terus menerus hingga Pandemi Corona mereda," katanya.
Ibu Rissa Ronny berharap giat sosial tersebut dapat meringankan beban masyarakat Sintang khususnya Kalbar pada umumnya.
Mayor Inf Syafendi,S.Ag kepala penerangan Korem 121/Abw menambahkan,Ketua Persit Kartika Candra Kirana Koorcab Rem 121/Abw ,Ibu Rissa Ronny sangat konsen dengan kegiatan sosial,kapanpun beliau mendampingi suami melaksanakan kunjungan kerja ke jajaran,hal yang tak pernah ketinggalan adalah melaksanakan kegiatan sosial membantu masyarakat yang kurang mampu.Semoga ini menjadikan TNI AD semakin dekat dan dicintai oleh rakyat , tegas kapenrem.
Sumber. Penrem 121/Abw
Editor. Sudarno